Rabu, 12 Agustus 2015

Dasar Perajutan

Pada pembuatan kain dengan cara merajut benang, anyaman terbentuk tidak berupa silangan benang yang saling tegak lurus, tetapi berupa jeratan-jeratan (loop) yang saling berhubungan.


Anyaman bisa berasal dari benang yang jeratannya berderet ke arah lebar kain (kain rajut pakan) atau benang yang jeratannya berderet ke arah memanjang kain (kain rajut lusi) atau kombinasi dari keduanya.



Untuk membentuk jeratan-jeratan digunakan jarum (needle) khusus, yakni

- jarum janggut (spring beard needle)
- jarum lidah (latch needle) 
- jarum lainnya


Selain jarum, untuk membuat beberapa jenis kain rajut tertentu, dibutuhkan pula mekanisme dan alat lainnya.  


Tidak ada komentar:

Posting Komentar